Ketua DPRD Kotim Dukung Pengembangan Kegiatan Keagamaan di Daerah

faktakalimantan.co.id - SAMPIT - Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie A Gagah, mendukung pengembangan kegiatan keagamaan di daera

Bantu Pembangunan di Kecamatan, Pemkab Kotim Kucur Rp 200 Juta
Perketat Keamanan Di Kotim Dan Semua Kades Pantau Warga Pendatang Baru
Industri Hilir Efektif Tekan Pengangguran

BERSAMA : Ketua DPRD Kotim Rinie A Gagah berasama Bupati dan Wakil Bupati, Halikinnor-Irawati dan sejumlah FKPD saat pembukaan kegiatan MTQ di tingkat Kecamatan Bukit Santuai.

faktakalimantan.co.id – SAMPIT Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie A Gagah, mendukung pengembangan kegiatan keagamaan di daerah.

Seperti halnya, kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) baik di tingkat kecamatan dan kabupaten bagi umat muslim, kegiatan Pesparawi (Pesta Paduan Suara Gerejawi) bagi umat Nasransi, Pestival Tandak Intan Kaharingan, bagi yang beragama Hindu Kaharingan, serta sejumlah kegiatan keagamaan lainnya.

“Ini harus kita dukung dan dikembangkan, untuk memperkuat nilai-nilai agama di masyarakat,” ujar Rinie, kemarin (28/2/2021).

Disebutkan Poltisi PDIP tersebut, setiap kegiatan keagamaan selalu diadakan secara meriah, dimana rata-rata pesertnya adalah remaja dan anak muda.

Artinya, timpal Rinie, nilai-nilai keagaam sudah diterapkan sejak usia dini hingga remaja, sehingga mereka bisa membantengi diri dari pengaruh negatif.

“Apalagi di saat sekarang, peredaran narkoba cukup memprihatinkan, dengan adanya kegiatan rutin keagamaan ini bisa menjadi pegangan bagi generasi kita agar menjauhi hal-hal yang bersifat negatif,” pungkasnya. (agg/hms)

 

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!