Terkait Masa Orientasi CPNS, Ini Ujar Wakil Rakyat Kota Palangka Raya

faktakalimantan.co.id - PALANGKA RAYA - Sebanyak 209 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkup Pemerintahan Kota (Pemko) Palangka Raya, mulai m

Tingkatkan Operasi THM Jelang Ramadan
Wagub Kalteng Serahkan Bantuan Korban Kebakaran di Kotim
Dewan Ingatkan Pemko Agar Pekerjaan Infrastruktur Bisa Selesai Cepat dan Berkualitas

FOTO : Pegawai Kantor Wali Kota Palangka Raya saat gelar apel.

faktakalimantan.co.id – PALANGKA RAYA – Sebanyak 209 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkup Pemerintahan Kota (Pemko) Palangka Raya, mulai menjalankan orientasi di masing-masing tempat bekerjanya.

Adanya orientasi para CPNS ini mendapatkan perhatian dari anggota Komisi A DPRD Palangka Raya Tantawi Jauhari. Dia meminta seluruh CPNS tersebut untuk mampu mengikuti masa orientasinya dengan baik.

“Masa orientasi ini penting untuk para CPNS dalam mengenal, mengetahui dan memahami lingkungan kerja beserta dengan tugas dan tanggung jawab dari Aparatur Sipil Negara (ASN),” ungkapnya, Senin (25/1/2021).

Tidak kalah penting lanjut dia, para CPNS harus memahami untuk apa dan untuk siapa harus mengabdi, dan apa sebenarnya fungsi dari perangkat daerah dalam mewujudkan pemerintahan yang baik.

Pada sisi lain politikus Partai Gerindra ini mengatakan, sejatinya masa orientasi dan pendidikan dasar (Diksar) CPNS harus dilakukan. Mengingat Diksar dan orientasi merupakan tahap awal CPNS untuk menjadi ASN.

Pentingnya diksar dan orientasi tidak lain sebagai  tahap awal serta dasar dan pegangan CPNS dalam menjalankan tugasnya bila kelak nanti sebagai abdi negara

“Bersungguh-sungguh dalam mengikuti orientasi dan Diskar yang telah diberikan oleh masing-masing tempat mengabdinya. Sehingga nantinya bisa menjadi ASN yang berkualitas,” harapnya. (agg)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!