Tarif Masuk Wisata Batu Mahasur Makin Murah

faktakalimantan.co.id - KUALA KURUN - Kini kewenangan pengelolaan objek wisata alam air terjun Batu Mahasur di Kuala Kurun ditangani langsung oleh

Personel Satlantas Pasang Papan Imbauan Prokes
Kerusakan Jalan di Kuala Kurun Mulai Diperbaiki
Gelar Pendisiplinan Prokes, Satgas Posko PPKM Kelurahan Tumbang Miri Bagikan Masker

WISATA ALAM : Kondisi objek wisata air terjun Batu Mahasur di Kuala Kurun, Kabupaten Gunung Mas mulai dibenahi oleh Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas, Kamis (11/4/2019).

faktakalimantan.co.id – KUALA KURUN – Kini kewenangan pengelolaan objek wisata alam air terjun Batu Mahasur di Kuala Kurun ditangani langsung oleh Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas.

“Kurang lebih dua minggu ini kewenangannya sudah kita ambil alih. Kini tarif masuknya lebih murah sesuai Perda Nomo 12 Tahun 2019. Kalo sebelumnya wisata Batu Mahasur dikelola oleh pihak swasta,”ungkap Kadis Parpora Gunung Mas, Yunika Simpei, Kamis (11/4/2019).

Untuk hari-hari biasa atau Senin sampai Jumat, tarif masuk khusus anak-anak dihargai Rp 1.000, pelajar Rp 1.500, dan dewasa Rp 3.000 per orang dalam sekali kunjungan.

“Sedangkan pada hari libur, seperti Sabtu, Minggu, dan tanggal merah lainnya tarif masuk mengalami kenaikan harga menjadi, anak-anak Rp 2.000, pelajar Rp 3.000, dan orang dewasa Rp 5.000 per orang,” sebutnya.

Tarif yang diberlakukan saat ini dinilai jauh lebih murah dari sebelumnya ketika dikelola oleh pihak swasta. Perubahan tarif yang lebih bersahabat itu diharapkan, mampu memancing minat masyaakat untuk berkunjung ke wisata alam air terjun Batu Mahasur.

“Kami sudah membenahi pelbagai fasilitas di air terjun Batu Mahasur, seperti membersihkan sampah, merehabilitasi toilet umum, irigasi, hingga menata lokasi pemandian,” katanya.

Daya tarik yang ditawarkan objek wisata itu cukup menjanjikan, selain menikmati air terjun yang mengucur dari ketinggian belasan meter, para wisatawan juga bisa menikmati keasrian alam.

“Kondisi pepohonan di sana masih terjaga dengan baik, sehingga membuat suasana rindang dan sejuk. Inilah yang akan menjadi konsep kami ke depan untuk meningkatkan daya tarik pengunjung,” katanya. (agg)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!