SAMPIT – Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur M Irfansyah mengatakan kegiatan Kemenkeu Mengajar ini diharapkan da
SAMPIT – Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur M Irfansyah mengatakan kegiatan Kemenkeu Mengajar ini diharapkan dapat berlanjut.
“Kita berharap kegiatan ini bisa dilakukan secara berkesinambungan di masa yang akan datang,” ucap Irfansyah, Senin 23 Oktober 2023.
Menurut Irfansyah, cakupan program ini diharapkan juga bisa diperluas dengan melibatkan lebih banyak sekolah dan berbagai jenjang pendidikan baik formal maupun nonformal yang ada di Kotawaringin Timur.
Sehingga kata dia para pelajar dapat memahami sejak dini tentang pengelolaan dan pemanfaatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Kegiatan ini juga disambut antusias pihak sekolah dan peserta didik, mereka dengan tertib dan bersemangat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.
Irfansyah juga mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Dinas Pendidikan sangat mendukung dan mengapresiasi terselenggaranya kegiatan tersebut.
Irfansyah juga menyebut kegiatan ini salah satu wujud kolaborasi Kementerian Keuangan untuk membangun sumber daya manusia yang berkualitas menuju Indonesia maju, unggul berkarakter, generasi emas 2024.
Seperti diketahui kegiatan Kemenkeu Mengajar ini sudah terlaksana selama delapan tahun di seluruh Indonesia dan kali ini dilaksanakan di SDN 2 Mentaya Seberang
Irfansyah bersyukur tahun 2023 bisa terlaksanakan pertama kalinya di Kotawaringin Timur melalui pembentukan panitia daerah.
Dinas Pendidikan juga mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia daerah dan para relawan atas pelaksanaan kegiatan Kemenkeu Mengajar 8.
Kegiatan Kemenkeu Mengajar ini membawa suasana baru dalam berinteraksi dengan siswa, dan berharap ini menjadi inspirasi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab untuk mencerdaskan anak bangsa.
Di sisi lain juga kolaborasi dengan para relawan Kemenkeu Mengajar 8 sangat diperlukan agar kegiatan bisa berjalan dengan baik.
Irfansyah juga berterima kasih kepada pihak sekolah SDN 2 Mentaya Seberang, kepala sekolah dan jajarannya yang telah bersedia menyambut baik dan turut serta memfasilitasi kegiatan Kemenkeu Mengajar 8 tersebut .
SDN 2 Mentaya Seberang diharapkan dapat menjadi tuan rumah ataupun wadah kegiatan-kegiatan positif di masa yang akan datang.
“Bagi seluruh peserta didik yang kami cintai mulai dari kelas 1 sampai 6, pergunakanlah momen Kemenkeu Mengajar 8 ini sebagai ajang untuk menunjukkan kompetensi, bakat, menikmati pendidikan dan bersemangat dalam menggapai cita-cita,” katanya.
Ia juga meminta untuk menunjukkan semangat dan energi yang positif dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan yang telah disusun oleh panitia daerah Kemenkeu Mengajar 8.
Sementara itu, acara diisi dengan berbagai kegiatan seperti persembahan tarian dari peserta didik, relawan mengajar, kerja bakti dengan bersih-bersih, bakti sosial, kegiatan menempel kertas harapan dan pembagian balon serta pengumuman peserta terbaik dan pemberian hadiah. (ag)
COMMENTS