Sayang Keluarga dengan Patuhi Anjuran Pemerintah

Faktakalimantan.co.id - BUNTOK - Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Hj Enung Irawati tidak henti-hentinya selalu mengingatkan

Maju Sebagai Bawagub, Marukan Hendrik Sambangi Buntok
Dewan Barsel Prioritaskan Pembahasan Ranperda di Bulan Agustus
Sebanyak 79 dan 86 BPD Se-Barsel Diperpanjang Masa Jabatannya

AKRAB : Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Selatan, Hj Enung Irawati saat salam komando dengan ketua dewan.

Faktakalimantan.co.id – BUNTOK – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Hj Enung Irawati tidak henti-hentinya selalu mengingatkan kepada warga setempat. Untuk mengikuti semua anjuran pemerintah terkait upaya pencegahan penyebaran wabah virus Corona (Covid-19).

“Kalau sayang keluarga, patuhi semua anjuran pemerintah,” kata Enung.

Menurutnya, sebagian masyarakat di kabupaten bersemboyan Dahani Dahanai Tuntung Tulus itu, masih ada yang salah kaprah terkait anjuran tersebut, terutama dalam hal larangan beribadah secara berjamaah.

“Tidak ada yang melarang orang untuk beribadah, yang ada adalah pemerintah menganjurkan agar jangan berkerumun. Beribadah itu cukup dilaksanakan di rumah masing-masing, selama masa pandemi Covid-19 ini belum berakhir,” tuturnya.

Ia juga kembali mengingatkan, agar masyarakat Barsel terus menerapkan perilaku social distancing dan physical distancing (menjaga jarak). Selalu menggunakan masker saat berada di luar rumah, membiasakan mencuci tangan menggunakan sabun sesering mungkin, serta menerapkan pola hidup sehat dan bersih.

“Kalau tidak mendesak dan penting sekali, sebaiknya diam di rumah saja jangan kemana-mana,” pungkasnya. (petu/HR)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!