faktakalimantan.co.id - Tamiang Layang - Apa sih susahnya pakai masker. Kan, demi kebaikan diri kita sendiri. Hal itu diserukan oleh Wakil Bupati

FOTO : Wakil Bupati Barito Timur, Habib Said Abdul Saleh.
faktakalimantan.co.id – Tamiang Layang – Apa sih susahnya pakai masker. Kan, demi kebaikan diri kita sendiri. Hal itu diserukan oleh Wakil Bupati Barito Timur, Habib Said Abdul Saleh di setiap kali kesempatan jika bertemu masyarakatnya. Hal itu semata-mata demi menekan laju persebaran covid-19 di Kabupaten Barito Timur, karena pandemi masih terjadi dan mengalami peningkatan.
“Pandemi covid-19 masih terus mengancam sehingga kita tetap mendisiplinkan diri selalu menjalankan protokol kesehatan, dan kita selalu menyampaikan baik itu di instansi pemerintah maupun dikalangan masyarakat agar selalu menggunakan masker,” ucap Habib, belum lama ini, Kamis (3/9/2020).
Menurut dia, sosialisasi dan kampanye cegah covid-19 akan terus dilakukan agar warga terhindar penyakit yang mematikan itu. Selebihnya, Habib selalu mengingatkan seluruh masyarakat maupun instansi lingkup pemerintah kabupaten Barito Timur agar selalu waspada. Karena, tidak sedikit kantor pemerintah yang berada diluar Kaliman, mengalami kasus penularan di perkantoran atau klaster perkantoran, katanya.
“Saya selaku Wakil Bupati Barito Timur, meminta baik semua masyarakat Barito Timur maupun pemerintah untuk memperhatikan keselamatan ya dari penyebaran covid-19. Karena berhadapan langsung dengan masyarakat, jangan sekali-kali tidak menggunakan masker, karena virus covid-19 masih terus bergentayangan,” pungkasnya. (ags)
COMMENTS