Polsek Katingan Hilir Rencanakan Ruang Pelayanan Baru Untuk Berikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat

Kasongan –Keseriusan Polsek Katingan Hilir dalam upaya meningkatkan kualitas pelayan publik terus ditingkatkan, berbagai terobosan kreatif dan ino

Pameran Perayaan Hari Jadi Katingan Akan Untungkan UMKM
Meskipun Berupa Patung, Aset Harus Tetap Dilakukan Perawatan
Vaksinisasi Kategori Lansia Terus Dilakukan

Foto : Kapolsek Katingan Hilir bersama beberapa anggotanya berdiskusi terkait tempat ruang pelayanan, kamis (18/2) kemarin.

Kasongan –Keseriusan Polsek Katingan Hilir dalam upaya meningkatkan kualitas pelayan publik terus ditingkatkan, berbagai terobosan kreatif dan inovasi baru di gelontorkan untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat.

Untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik, Kapolsek Katingan Hilir melaksanakan rapat bersama anggotanya untuk mendiskusikan rencana pemindahan ruangan pelayanan masyarakat unit Intelkam ke bangunan baru yang juga berada di lingkungan mapolsek. Kamis (18/02/2021) kemarin.

“Dalam pembaharuan ruangan pelayanan tersebut, nantinya juga akan disediakan fasilitas untuk penyandang disabilitas baik itu jalur evakuasi hingga kursi roda. Selain itu juga rencana nya ruang pelayanan  juga akan dibuat sesuai standar protokol kesehatan,”Jelas Iptu Eko Priono.

Kapolsek menuturkan, selain memberi pelayanan yang prima kepada masyarakat, pemindahan ruang pelayanan ke tempat yang baru dikarenakan lebih luas dan nyaman, hal ini juga untuk mencegah penularan covid-19.

“Pemohon SKCK atau SIK akan terpisah dengan masyarakat yang membuat laporan pengaduan ataupun kehilangan, apalagi kantor merupakan ruang tertutup yang membuat Virus Corona bisa bertahan lama di udara maka kita coba kurangi mobilitas didalamnya dengan memindahkan ruang pelayanan masyarakat unit Intelkam ke tempat lain, namun masih satu lingkup dengan Mapolsek,”Pungkasnya.

(ejk/tri)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!