Sebanyak 25 Orang Pelatih Ikuti Coaching Clinic SIWO PWI Kalteng 

faktakalimantan.co.id - Palangka Raya -Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kalimantan Tengah menggelar klinik pelatihan sepak bola kepada para pela

Dishub Palangka Raya Diimbau Maksimalkan PAD Sektor Parkir
Dewan Respon Positif Pemda Berikan Bantuan Kuliah Untuk 200 Orang
Politikus Kotim Ini Tidak Tertarik Perang Opini

Pelatihan : Puluhan pelatih sepakbola mengikuti kegiatan One Day coaching clinic with Eko Tamamie, digelar oleh SIWO PWI Kalteng, di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Kalteng, Sabtu (7/11/2020).

faktakalimantan.co.id – Palangka Raya –Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kalimantan Tengah menggelar klinik pelatihan sepak bola kepada para pelatih pemula dan pelatih muda di Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya, Sabtu (7/11/2020).

Kegiatan buah kerja sama antara PWI Kalteng dan Pemprov Kalteng itu menghadirkan tiga orang pemateri, yaitu Eko Tamamie, Edi Sibung dan Mediansyah alias Medas.

Sebanyak 25 orang peserta dari berbagai wilayah ikuti kegiatan tersebut, diantaranya berasal dari Kabupaten Kotawaringin Timur, Barito Selatan, Pulang Pisau, Katingan, Seruyan dan Palangka Raya.

Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Asprov PSSI Kalteng, H. Elbadi Fardian didampingi Ketua PWI Kalteng, HM. Haris Sadikin dan jajaran pengurus SIWO PWI Kalteng.

“Kami mengapresiasi kepedulian PWI Kalteng untuk mewadahi kawan-kawan pelatih sepak bola di Kalteng dalam coaching clinic ini. Apalagi nantinya tahun 2021 akan banyak kegiatan sepakbola, baik itu berjalanya liga 1,2, dan 3, hingga aktifitas sepakbola di Kalteng,” ujar H. Elbadi Fardian.

Sementara itu Ketua PWI Kalteng, HM. Haris Sadikin menyerukan rasa optimisnya terhadap SIWO yang berkontribusi dan gencar meningkatkan dunia olah raga di Kalteng.  Dirinya juga tidak lupa meminta SIWO PWI Kalteng untuk intens menyiapkan fisik dan mental para atlet wartawan dalam menghadapi Porwanas di Jawa Timur tahun 2021 mendatang.

“PWI Kalteng dengan Pemprov Kalteng berupaya memajukan olah raga melalui SIWO PWI Kalteng untuk meningkatkan olah raga. Apalagi ke depan PWI Kalteng akan mengikuti Porwanas 2021 di Jatim, dengan optimisme untuk meraih hasil yang terbaik,” imbuhnya.

Menanggapi hal itu, Ketua SIWO PWI Kalteng, Giben menuturkan bahwa dirinya bersama jajaran pengurus optimis akan turut meningkatkan prestasi keolahragaan Kalteng melalui organisasi kewartawanan bersama pemerintah dan penggiat olahraga lainnya.

“Kemarin kami sudah melaksanakan pelatihan foto dan menulis berita olah raga bagi kaum jurnalis bidang olahraga. Kini dilanjut coaching clinic untuk pelatih lokal di Kalteng. Ini juga atas dorongan dari Pengurus PWI Kalteng untuk meningkatkan olah raga serta kerja sama dengan Pemprov Kalteng dalam hal memberikan semangat olahraga, terutama peningkatan olahraga sepak bola usia dini,” kata Giben.

Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan untuk membantu menambah ilmu dan pengalaman para penggiat sepak bola Kalteng. Sehingga dapat menerapkan wawasan yang telah diberikan di daerah asalnya masing-masing.

Untuk diketahui bahwa peserta pelatihan tersebut tidak dipungut biaya alias gratis dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan. (gbn/agg)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!