Srikandi Dewan Kalteng ini Sebut Daerah Pelosok Masih Perlu Banyak Tenaga Kesehatan

PALANGKARAYA - Anggota DPRD Kalteng, Dra. Hj. Siti Nafsiah, M.Si., mengatakan pemenuhan sumber daya manusia (SDM) tenaga kesehatan (nakes) di wilaya

Infrastruktur Jalan dan Jembatan ke Wilayah Pelosok Paling Utama Membangun Jaringan Listrik
Tekan Penyebaran Rabies dengan Vaksinasi Hewan Peliharaan
Menjaga Kelestarian Hutan, Pemerintah Diminta Libatkan Masyarakat dalam Program Rehabilitasi

FOTO:Anggota DPRD Kalteng, Dra. Hj. Siti Nafsiah, M.Si.,

PALANGKARAYA – Anggota DPRD Kalteng, Dra. Hj. Siti Nafsiah, M.Si., mengatakan pemenuhan sumber daya manusia (SDM) tenaga kesehatan (nakes) di wilayah pelosok Kalteng perlu diperhatikan oleh pemerintah di provinsi ini.

Khususnya di Kalteng hingga sampai sekarang banyak wilayah pelosok atau pedesaan yang kekurangan bahkan tidak memiliki nakes yang bertugas di daerah-daerah tersebut. Sehingga, hal ini harus bisa menjadi perhatian serius.

“Sektor kesehatan itu yang perlu dipenuhi tidak hanya berkaitan dengan sarana atau fasilitasnya saja, tapi juga SDM-nya. Karena, tanpa adanya SDM yang memadai sarana atau fasilitas yang ada tidak ada gunanya,” ujar dia, Selasa (29/10/2024).

Memenuhi SDM kesehatan atau nakes sudah menjadi tugas pemerintah dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat secara menyeluruh dari wilayah perkotaan hingga pedesaan. Sebab sektor kesehatan ini sangat penting.

“Tentu kami sebagai wakil rakyat merasa prihatin banyak desa di Kalteng ini yang belum memiliki SDM kesehatan memadai. Ketika kita reses juga sering kali menerima aspirasi terkait itu. Jadi kami mendorong pemerintah untuk dapat memperhatikan hal ini,” ujarnya.

ia pun berharap, kebutuhan pada sektor kesehatan ini dapat dipenuhi pemerintah, sehingga dapat meciptakan masyarakat yang sehat. Terlebih lagi, masih banyak persoalan kesehatan yang perlu penanganan misalnya seperti halnya stunting.

“Masih banyak persoalan kesehatan yang perlu ditangani oleh pemerintah khususnya di Kalteng ini. Maka dari itu agar hal itu dapat tertangani dengan maksimal SDM kesehatan atau nakes harus bisa dipenuhi secara merata hingga wilayah pelosok,” tandasnya. (Yd)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!