Akhir Tahun, Bupati Lantik 55 Pejabat Barito Timur

Foto : Bupati Barito Timur Ampera A.Y Mebas saat melantik pejabat baru di lingkup pemerintah Kabupaten Barito Timur, Jumat (30/12/2022). Faktak

Fungsikan Pelabuhan Guna Meningkatkan PAD
Pojok Digital Jadi Inovasi Baru Perpustakaan di Bartim
DPRD Kunjungi Posko Desa Siaga Covid-19 

Foto : Bupati Barito Timur Ampera A.Y Mebas saat melantik pejabat baru di lingkup pemerintah Kabupaten Barito Timur, Jumat (30/12/2022).

Faktakalimantan.co.id – Tamiang Layang – Di penghujung akhir tahun 2022, Pemkab Barito Timur kembali melakukan mutasi untuk menduduki sejumlah jabatan, baik struktural maupun fungsional.

Sedikitnya ada 55 pejabat struktural mulai eselon II, III IV diambil sumpah dan dilantik Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas di Kantor aula rapat Bupati Barito Timur.

Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas, mengatakan mutasi jabatan adalah suatu hal yang biasa terjadi di pemerintahan. Dan itu semua adalah kebutuhan dari masing-masing organisasi perangkat daerah.

“Saya minta kepada para pejabat yang di lantik, untuk dapat berkerja dengan bersemangat dan bertanggungjawab, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Tunjukkan kinerja terbaik, dedikasi, dan loyalitas dalam berkerja, untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas,” kata bupati, Jumat (30/12/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengucapkan selamat atas jabatan baru dan meminta agar semuanya segera melakukan penyesuaian dan percepatan pembangunan di tahun 2022 ini.

“Kita perlu orang-orang yang mempunyai kompetensi, berintegritas, profesional, berkinerja tinggi, dan mempunyai moralitas yang bagus serta mampu mengabdi, berkomitmen terhadap sumpah jabatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur,” ujar Ampera A.Y Mebas.

Dalam pelantikan ini hadir juga Wakil Bupati Barito Timur, Habib Said Abdul Saleh, Sekertaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar, kepala OPD dilingkungan Pemkab Barito Timur. (ags)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!