Selama Covid-19, Siswa Manfaatkan WA Sebagai Sarana Belajar di Rumah

faktakalimantan.co.id - KUALA KURUN - Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas telah melaksanakan monitoring dan evaluasi te

Butuh Pengembangan Desa Wisata di Gunung Mas
Camat dan Lurah di Gumas Diminta Bersinergi
Terkendala Modal, Mimpi Daniel Tetap Terbang

FOTO : Plt Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas, Singong.

faktakalimantan.co.id – KUALA KURUN – Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas telah melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap program siswa belajar di rumah selama wabah Covid-19.

“Kita telah mengambil sampel di Kecamatan Sepang dan kecamatan lain yang terjangkau jaringan internet. Di sana kebanyakan pihak sekolah melaksanakan proses belajar dan mengajar secara daring atau melalui aplikasi WhatsApp,” bebernya, Kamis (16/4/2020).

Secara teknis, setiap satu atau dua hari sekali para guru memberikan tugas atau pekerjaan rumah kepada siswa. Umpan balik atau jawaban peserta didik kemudian dikirim melalui aplikasi pesan singkat yang sama dengan format PDF kepada gurunya.

“Tenggat waktu pengumpulan tugas biasanya dua sampai tiga hari, tergantung banyak dan tingkat kesulitan soal yang musti dijawab,” jelasnya.

Metode pembelajaran berbeda bagi wilayah kecamatan yang belum terjamah akses internet atau blank spot. Contohnya di Kecamatan Damang Batu, Miri Manasa, Manuhing Raya dan Kecamatan Rungan Hulu.

“Khusus di daerah ini, pihak sekolah sengaja meminjamkan buku paket kepada seluruh siswanya untuk kemudian dipelajari. Sesekali guru juga memberikan pekerjaan rumah kepada mereka (peserta didik, Red),” tuturnya.

Singong berharap, para guru khususnya orang tua masing-masing siswa berperan aktif mengawasi aktifitas anaknya selama proses pembelajaran berlangsung.

“Siswa itu di rumahkan tujuannya untuk tetap belajar, bukan untuk berlibur. Saya mengimbau para siswa jangan keluar dan bergaul dalam kerumunan banyak orang. Lebih baik belajar di rumah, karena situasinya saat ini adalah darurat Covid-19,” pungkasnya. (agg/hms)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!