Desa Berstatus Maju Jadi Targhet Tumbang Tariak

faktakalimantan.co.id - KUALA KURUN - Kepala Desa Tumbang Tariak, Rodi Asser mengatakan, pemerintah desa dan masyarakat Tumbang Tariak mendukung p

Ajak Kaum Muda Budayakan Membaca Sejak Dini
PAD Gunung Mas Tahun 2021 Diproyeksi Turun
Polisi Salurkan Sembako Kepada Warga yang Belum Tersentuh Bantuan Pemerintah

FOTO : Kepala Desa Tumbang Tariak, Rodi Asser.

faktakalimantan.co.id – KUALA KURUN – Kepala Desa Tumbang Tariak, Rodi Asser mengatakan, pemerintah desa dan masyarakat Tumbang Tariak mendukung penuh program pembangunan yang diusung pasangan bupati Jaya S. Monong dan wakilnya Efrensia L.P Umbing dalam lima tahun kedepan.

“Pembangunan fisik di Desa Tumbang Tariak sejauh ini sudah berjalan cukup baik. Dengan kerja sama antara pemerintah desa dan masyarakatnya, kami berharap Desa Tumbang Tariak statusnya kedepan akan menjadi desa maju,” imbuh Rodi, Sabtu (7/9/2019).

Menurutnya, pengalaman mengikuti bahkan memenangkan lomba desa di tingkat kecamatan, kabupaten hingga Provinsi Kalimantan Tengah telah mengajari banyak hal.

“Tujuan lomba desa adalah untuk memajukan desa dengan kerja sama yang baik antara Kades, perangkat desa, BPD dan masyarakatnya. Dan semua itu memang benar adanya dan target kami ke depan adalah membentuk BUMDes yang profesional,” sebutnya.

Untuk diketahui, berdasarkan data Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Gunung Mas bahwa sejauh ini terdapat dua desa yang memiliki BUMDes dengan penilaian cukup baik, yaitu Desa Bangun Sari dan Desa Fajar Harapan Kecamatan Manuhing. (agg)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!