faktakalimantan.co.id - PULANG PISAU - Plt. Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pulang Pisau (Pulpis) dr. Mulyanto Budihardjo mengatakan, bahw
faktakalimantan.co.id – PULANG PISAU – Plt. Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pulang Pisau (Pulpis) dr. Mulyanto Budihardjo mengatakan, bahwa saat ini RSUD Pulpis terus berupaya meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan. Salah satunya mengikuti Akreditasi untuk mendapatkan nilai sempurna yakni status akreditasi Bintang 5 (Lima) atau akreditasi Paripurna. Saat ini Tim Suverior KARS sedang melakukan penilaian akreditasi di RSUD setempat.
“Tim Suverior KARR ini akan menilai 15 program kerja (Pokja), dimana dari rincian pokja itu ada sebayak 353 standar kerja dan ada 1315 elemen penilaian. Untuk sekarang ini kita baru berhasil mendapatkan akreditasi dengan raihan 13 Pokja, dengan status bintang empat atau istilahnya kareditasi utama,” kata dr Mulyanto, Selasa (3/7/2019)
Oleh karenanya, kata dia, ada 2 Pokja yang belum lulus dan harus mengulang (remidial) jika RSUD Pulpis ingin mendapatkan Bintang Lima dengan capaian Akreditasi Paripurna, dan capaian itu menurutnya harus diatas 60 atau 70 persen.
Sementara Pokja yang belum lulus itu, dr Mulyanto menjelaskan terkait dengan penilaian asesmen pasien. Adanya yang belum lulus, karena pihaknya harus menghubungkan pasien, dan dokter harus membuatkan catatan yang pas untuk pasien, dan selanjutnya Pokja Poknas terkait HIV, dan Pelayanan Orang Tua yang harus terus ditingkatkan.
”Nah, jika dalam tiga bulan ini kita bisa memenuhi itu, maka kita akan bisa mendapatkan tambahan bintang, dengan nilai akreditasi paripurna atau bintang lima” ungkapnya.
dr. Muliyanto juga menjelaskan, mengikuti penilaian tersbeut, karena itu merupakan suatu bagian yang penting, dan jika dalam penilaian itu RSUD tidak lulus, maka RSUD itu tidak diperkenankan untuk melayani pasien.
“Jadi, jika kita tidak lulus, maka kita tidak bisa melayani pasien dan juga tidak bisa berkerjasama dengan BPJS. Syukurnya kita saat ini berhasil meraih Bintang Empat, artinya RSUD kita sudah berhasil meraih nilai bagus dan selanjutnya kita optimis mampu meraih nilai paripurna atau bintang lima,” pungkasnya. (hrs/an)
COMMENTS