KUALA KAPUAS,GK- Bupati Kapuas Ben Brahim S. Bahat Penyerahkan bantuan sosial (hibah) dalam bentuk barang secara langsung kepada lembaga kesejahtraan
KUALA KAPUAS,GK- Bupati Kapuas Ben Brahim S. Bahat Penyerahkan bantuan sosial (hibah) dalam bentuk barang secara langsung kepada lembaga kesejahtraan sosial anak (LKSA) “Yayasan Bina Harapan Kapuas” selasa (09/01).
Kepala Dinas Sosial Jaya melaporkan, sekitar 11 anak yang harus di bantu,. berupa kebutuhan hidup dasarnya dan perlengkapan sekolah, khsusunya penyandang disabilitas dan anak terlantar yang berada disni.
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam sambutannya menyampaikan, minta pihak Dinas Sosial selalu berkordinasi dengan yayasan apa yang dibutuhkan anak – anak di Yayasan.
“Pengurus yayasan juga harus selalu koordinasi dengan dinas sosial dan juga kepada dokter untuk kesehatan penghuni yayasan”. Ujar Ben Brahim.
Salah satu Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas periode 2018-2023 ini juga berharap kepada Dokter agar mendatangkan pesikiater ke yayasan yang dimaksud.
Dengan alasan, apabila ada apa – apa tentang masalah kesehatan yang tidak bisa di selesaikan di Kapuas, tidak usah ke Banjarmasin, cukup di Kapuas saja.
“mendoakan kepada anak anak ini supaya nanti bisa menjadi harapan bagi nusa dan bangsa.” tutupnya.(ajg)
COMMENTS