PALANGKA RAYA,GK-Pemerintah Kota Palangka Raya terus berkomitmen dalam menjaga kelestarian alam hutani, terutama penghijauan.Salah satu caranya mengaj
PALANGKA RAYA,GK-Pemerintah Kota Palangka Raya terus berkomitmen dalam menjaga kelestarian alam hutani, terutama penghijauan.Salah satu caranya mengajak para pelajar untuk melakukan penanaman pohon bersama.Kegiatan ini digelar di SMAN-3 Palangka Raya, sekaligus memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan Bulan Menanam Nasional (BMN), Kamis (14/12).
Hadir mewakili Wali Kota Palangka Raya HM Riban Satia dan Wakil Wali Kota Mofit Saptno Subagio, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Palangka Raya, Rawang dan Asisten III Setda Kalteng,I Ketut Widi Irawan dan Kepala Dinas Kehutanan Kalteng, Sri Suwanto.
Dalam kesempatan itu, selain menamam pohon bersama digelar pula penandatangan nota kesepakatan antara Dinas Kehutanan dan Pendidikan dalam rangka penanaman penghijauan lingkungan sekolah.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Palangka Raya,Rawang menyebutkan keiutsertaan pemerintah kota dalam kegiatan ini meruapakan bentuk komitmen kota dalam memfokuskan penghijauan di lingkungan sekolah, terutama di seluruh wilayah Kota Palangka Raya, hal itu agar Palangka Raya bisa lebih naung dan hijau lagi hingga membuat suasana kota menjadi lebih sejuk.
Rawang menerangkan pemerintah kota mendukung dan mengapresiasi tinggi dalam pelaksanaan adanya menanam pohon dengan melibatkan seluruh sekolah. Terlebih lewat anak-anak sekolah sehingga kelak lebih cepat mencintai tanaman, melindungi dan menjadi pencinta alam untuk generasi-generasi akan datang.
“Ini salah satu komitmen pemkot dalam menjaga lingkungan, apalagi kegiatan ini sejalan dengan dan program pemkot terkait lingkungan hidup yakni program adiwiyata. Saya yakin agar ini anak sekolah bisa mencintai lingkungan, menanam dan memelihara serta menjaga pohon hingga kelak dirasakan oleh generasi berikutnya,” tuturnya.
Rawang menambahkan mendorong seluruh sekolah untuk menerapkan program adiwiyata. Apalagi program ini untuk membantu membangun karakter serta sikap peserta didik agar mempunyai kesadaran terhadap pentingnya pelestarian lingkungan.
“Saya mendorong terciptanya kondisi lingkungan yang baik bagi sekolah, terutama anak-anak yang mengenyam pendidikan di sekolah tersebut,” ungkapnya.
Ia menegaskan program adiwiyata akan memberikan nilai positif terutama mampu membawa seluruh ekosistem di sekolah dapat peduli dan bertanggungjawab terhadap lingkungan sekolahnya.
“Karenanya sangat penting, program adiwiyata ini kami harapkan dapat terus disukseskan oleh semua sekolah di Kota Cantik ini. Nah menanam pohon salah satu caranya,” pungkas Rawang.(Krn/sogi)
COMMENTS